Bagikan artikel ini :

Condongkan Hati Kepada Tuhan

1 Raja-raja 8:54-61

Hendaklah dicondongkan-Nya hati kita kepada-Nya untuk hidup menurut segala jalan yang ditunjukkan-Nya, dan untuk tetap mengikuti segala perintah-Nya dan ketetapan-Nya dan peraturan-Nya yang telah diperintahkan-Nya kepada nenek moyang kita. 1 Raja-raja 8:58

Salomo pada perikop ini sedang mendoakan umat yang dipimpin Tuhan, yaitu bangsa Israel. Ia sedang memimpin umat, berdoa saat ibadah penahbisan rumah Allah yang kemudian ditutup dengan doa berkat. Ayat 58 ini, merupakan bagian doa Salomo yang sedang memohon berkat bagi umat. Ia berdoa supaya mereka dicondongkan kepada Tuhan. Ia meminta kepada Tuhan supaya bangsa Israel kembali mengasihi Allah dengan sungguh-sungguh. Mengasihi dengan segenap hati sehingga mereka bisa tetap hidup sesuai dengan perjanjian yang telah dibuat antara dirinya dengan Tuhan.

Saya ingin menekankan kata “dicondongkan” pada ayat ini. Apa arti kata “condong”? “Condong” bisa memiliki arti mengarahkan pada sesuatu; cenderung (kepada); suka atau tertarik hatinya (kepada). Kita perlu memohon kepada Tuhan untuk mencondongkan atau mengarahkan hati kita kepadaNya. Kita masih hidup di dunia yang penuh godaan atas segala sesuatu sangat mengiurkan. Ini memudahkan kita lupa dengan Tuhan. Untuk itulah, kita perlu setiap hari memohon kepada-Nya agar hati kita tetap condong kepada Tuhan, bukannya kepada dunia.

Nah, bagaiman sih praktisnya dalam keseharian kita? Kita hendaklah senantiasa berdoa, memohon Tuhan untuk selalu memenuhi hati dan pikiran kita. Lalu mintakan pula kepada-Nya supaya memampukan kita untuk mengikuti segala perintah, ketetapan, dan peraturan yang telah Dia canangkan.

Selain itu, Tuhan juga berkata supaya kita mengasihi Dia dengan segenap hati, jiwa dan pikiran kita, sama seperti yang Salomo pintakan bagi bangsa Israel. Kita mungkin saat ini belum sanggup dengan segenap hati. Mungkin baru setengah atau seperempat hati saja. Ya, tidak apa-apa, mulailah dari yang ada dulu yah.. Yang penting, kita belajar untuk mengasihi Tuhan lebih lagi dari hari ke hari. Cobalah ingat zaman-zaman dulu kita jatuh cinta itu lhooo.. Kita kemana mana ingat sama doi. Kapan saja kepikiran sama doi. Pergi ke segala tempat ingin ditemani bareng doi. Yuk, doakan kepada Tuhan, supaya mencondongkan hati kita hanya kepada-Nya. Mintakan supaya Anda jatuh cinta lagi.. lagi.. dan lagi kepada-Nya.

JATUH CINTA LAGI KEPADA YESUS, MEMAMPUKAN ANDA UNTUK MENGASIHI-NYA DENGAN SEGENAP HATI