Hari Kenaikan Tuhan Yesus
Lukas 24:50-53
… Ia mengangkat tangan-Nya dan memberkati mereka. Dan ketika Ia sedang memberkati mereka, Ia berpisah dari mereka dan terangkat ke sorga. Mereka sujud menyembah kepada-Nya, lalu mereka pulang ke Yerusalem dengan sangat bersukacita.
- Lukas 24:50b-52
Kenaikan Kristus bukan saja merupakan berkat besar bagi hidup orang percaya, tetapi juga memberikan dasar, arah, dan kekuatan kehidupan bagi orang Kristen dan pelayanannya di dunia. Semua itu karena beberapa hal:
Pertama, hanya Yesus yang naik ke sorga disaksikan oleh orang banyak, artinya bukan dongeng tetapi sungguh terbukti bahwa Dia adalah Tuhan. Dia turun dari sorga dan kembali ke sorga. Belum pernah ada satu pun di dunia yang seperti Yesus karena memang hanya Dia, Tuhan. Percayalah kepada Yesus dan Anda akan diselamatkan serta keluarga Anda diberkati.
Kedua, mari kita menantikan Yesus kembali. Nantikanlah Tuhan memimpin, memberi solusi, dan menolong Anda. Namun yang utama, nantikanlah Tuhan, Hari Kedatangan Yesus yang kedua kali. Dia datang dalam kemuliaan penuh, hendak menjemput kita semua untuk ke sorga yang damai, bahagia, dan abadi. Alkitab mencatat, “... orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.” (Yes. 40:31).
Ketiga, bertobatlah. Kedatangan Tuhan Yesus kedua kali menjemput orang percaya ke sorga, tetapi waktu itu Dia juga akan datang menghakimi semua manusia yang hidup dan yang pernah hidup. Barang siapa yang tidak percaya akan dihukum di neraka yang menyakitkan dalam kesengsaraan yang berkepanjangan. Jangan sampai ini terjadi, bertobatlah!
Keempat, inilah kesempatan terindah untuk melayani. Layanilah Yesus selagi ada kesempatan. Hidup ini sangat singkat dan rapuh. Selagi sehat, semasa hidup, sewaktu ada kesempatan, mari melayani Tuhan Yesus, Raja di atas segala raja, Tuhan atas semesta. Jika kita setia melayani-Nya, kita bisa mendengar suara indah Tuhan kita, “Masuklah ke dalam kebahagiaan tuanmu hai hamba-Ku yang setia.” Setelah Yesus naik ke sorga, para murid-Nya melayani Tuhan segenap hati hingga seluruh dunia mendengarkan Injil Keselamatan. Inilah makna terpenting dari peringatan Hari Kenaikan Tuhan Yesus ke sorga.
Salam Hari Kenaikan.
Refleksi Diri:
- Setelah membaca perenungan di atas, apa makna terbesar kenaikan Tuhan Yesus ke Sorga bagi diri Anda?
- Apa wujud pelayanan yang ingin Anda lakukan sambil menunggu kedatangan Yesus yang kedua kali ke dunia?