Bagikan artikel ini :

Kuasa providensia Allah

Filipi 4:10-20

Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus.
Filipi 4:19

Setiap orang pasti pernah merasa khawatir. Alasan kekhawatirannya sangatlah beragam. Kita bisa khawatir akan kesehatan, tempat tinggal, biaya-biaya hidup, kebutuhan makan setiap hari, dan sebagainya. Khawatir sudah menjadi bagian dari hidup kita. Sebetulnya, apa yang menyebabkan muncul rasa khawatir? Alasan utamanya karena ketakutan kita akan pemenuhan kebutuhan-kebutuhan tersebut. Kita khawatir karena tidak tahu akan masa depan kita, serta tidak bisa mengendalikan situasi dan kondisi. Hidup kita bagaikan sebuah kapal kecil yang diombang-ambingkan ombak besar di lautan luas. Kadang naik, kadang turun. Kadang tenang, kadang badai melanda.

Namun, kita haruslah bersyukur karena kita beriman kepada Allah yang Mahakuasa dan ajaib. Allah yang mau hadir di dalam diri Tuhan Yesus Kristus dan memperkenalkan diri-Nya sebagai Allah yang Mahakasih dan penuh kuasa kepada kita semua. Tidak ada apa pun atau siapa pun yang dapat menghalangi kehendak dan rencana-Nya yang indah di dalam kehidupan kita.

Kita percaya bahwa Tuhan Yesus adalah Sang Gembala yang baik bagi setiap kita. Gembala yang peduli dan selalu menghantar kita ke padang rumput yang hijau, ke air yang tenang, dan melindungi serta menjaga kita dari kawanan serigala yang siap menerkam. Di dekat Sang Gembala saja kita tenang dan tidak khawatir. Kita akan dicukupkan segalanya dan aman untuk selamanya.

Karena itu, berpeganglah kepada Tuhan Yesus setiap waktu. Jangan lengah dan terlena oleh tawaran dunia yang menjauhkan kita dari-Nya. Percaya penuh bahwa Yesus senantiasa memelihara kita. Dalam providensia atau pemeliharaan Allah, kita tidak akan pernah kekurangan. Marilah kita berdoa seperti yang Tuhan Yesus ajarkan kepada kita sebagai murid-murid-Nya, “Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya.” Apa pun kebutuhan kita, bawalah kepada Yesus dalam doa dan ucapan syukur maka kita akan bisa melihat betapa Dia baik dan mampu mencukupkan segala kebutuhan kita.

TUHAN YESUS TAHU KEBUTUHAN ANDA. SUDAHKAH ANDA MENGUTARAKAN KEPADA-NYA?