Bagikan artikel ini :

Madece

Mazmur 23

Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku.
- Mazmur 23:4

Siapa yang mau MADECE? Apa itu? MAsa DEpan CErah. Kita semua pasti mau dong punya masa depan cerah. Biasanya nih, pekerjaan mapan, punya rumah sendiri, anak-anak kuliah di luar negeri, dan uang pensiunan terjamin. Setiap orang berjuang hari ini untuk menikmati masa depan cerah. Ini sangat baik, tapi jangan lupa bahwa masa depan kita ada di dalam tangan Tuhan.

Di dunia ini, beberapa orang dikatakan ahli memprediksi masa akan datang. Lucunya, mereka bisa membukukan teori tentang masa depan, tapi kemudian muncul teori baru yang membuat teori mereka menjadi usang. Manusia sebenarnya hebat menganalisa masa lalu, banyak pelajaran yang bisa dipetik dari masa lalu.

Tapi ingat, manusia hanya mampu menggali berbagai penemuan masa lalu, tetapi tidak mampu memprediksi apa pun di masa depan.
Menjalani kehidupan tidaklah selalu aman. Ada banyak hal yang tidak kita ketahui di masa akan datang. Selama hidup di dunia ini, sangat mungkin kita dikejutkan dengan berbagai macam masalah yang tidak pernah diduga sebelumnya.

Sangat menakutkan bahwa kita menjalani hidup tanpa kepastian semuanya akan baik-baik saja.
Daud juga menyadari bahwa selama hidup di dunia, tidak selalu ia berada di padang yang berumput hijau. Sesekali ia akan melewati lembah-lembah kekelaman.

Ketenangan yang didapatkan Daud bukan karena bisa menyelesaikan masalah-masalah yang akan dihadapinya. Daud sadar permasalahan hidup kadang tak terhindarkan dan Tuhan juga ada kalanya mengizinkan itu terjadi pada anak-anak-Nya. Satu keyakinan Daud, seburuk apa pun kondisi yang harus dihadapi, ia akan berjalan dengan iman bahwa Tuhan bersamanya melewati masa-masa yang paling sulit.

Tidak ada jaminan Anda tidak akan mengalami kehilangan, kesedihan, dan kesulitan dalam hidup. Namun, jaminan pasti akan masa depan cerah sampai kematian datang, hanya didapatkan melalui Yesus. Percayalah Anda tidak pernah sendirian menghadapi masa-masa sulit. Yesus selalu mendampingi dan menuntun Anda menghadapi semuanya. Ingat, MADECE bukan semuanya baik-baik saja, tapi yakin bahwa Yesus yang memegang masa depan Anda, selalu berjalan bersama Anda.

Refleksi Diri:

  • Mengapa bersama Tuhan Yesus Anda akan bisa menghadapi situasi yang paling buruk?
  • Sikap hati seperti apa yang bisa melemahkan Anda saat berhadapan dengan situasi sulit?