Memberitakan Kerajaan Allah
Matius 13:31-35
Memang biji itu yang paling kecil dari segala jenis benih, tetapi apabila sudah tumbuh, sesawi itu lebih besar dari pada sayuran yang lain, bahkan menjadi pohon, sehingga burung-burung di udara datang bersarang pada cabang-cabangnya.”
- Matius 13:32
Perumpamaan tentang biji sesawi dipakai Yesus untuk menjabarkan bertumbuhnya Kerajaan Allah di dunia. Perumpamaan ini mudah dipahami oleh para pendengar waktu itu karena sebagian besar dari mereka mata pencahariannya dari bercocok tanam.
Biji sesawi merupakan biji paling kecil dari segala jenis biji. Jika dibandingkan dengan seekor semut merah maka biji sesawi ukurannya lebih kecil lagi. Hebatnya, jika biji yang kecil ini sudah menyentuh tanah maka akan bertunas, bertumbuh, dan bertambah besar menjadi pohon sesawi yang tinggi. Pohon sesawi akan menjadi tempat bersarang dan berlindung burung-burung di udara. Pohon yang sudah besar juga memberikan kehidupan bagi hewan-hewan lainnya yang ada di sekitar.
Kerajaan Allah punya penggambaran yang sama dengan biji sesawi ini. Kerajaan Allah hadir di tengah dunia, diperkenalkan oleh Yesus. Injil Kerajaan Allah Yesus beritakan dari satu tempat ke tempat yang lain. Injil yang dibawa Yesus tadinya kecil, tidak diperhitungkan dunia. Yesus dianggap sebagai seorang penyesat bahkan sampai harus mati disalibkan. Namun, Kerajaan Allah terus bertumbuh dan berkembang pengaruhnya di dunia. Murid-murid Yesus melanjutkan pemberitaan Kerajaan Allah dan Injil berkembang sampai ke Yudea, Samaria, dan ujung bumi. Berkembangnya pengaruh Kerajaan Allah tak lepas dari peran Roh Kudus yang memakai anak-anak Tuhan di seluruh dunia. Mereka bertanggung jawab untuk berperan memperluas pengaruh Kerajaan Allah ke seluruh pelosok dunia. Kerajaan Allah akan menjadi sempurna ketika Yesus datang untuk kali kedua dan semua orang akan dihakimi dan mempertanggunjawabkan perbuatannya.
Injil Kerajaan Allah memberikan keselamatan kepada setiap orang yang mau menerima Yesus di dalam hatinya. Allah menggunakan anak-anak-Nya untuk mengembangkan perluasan Kerajaan Allah. Tuhan Yesus dan para rasul sudah melakukan yang terbaik dalam mengembangkan perluasan Kerajaan Allah. Sekarang, waktunya kita bekerja untuk Kerajaan Allah. Memberitakan Injil dan memperluas pengaruh Kerajaan Allah agar berkat-berkat sorgawi dapat dinikmati lebih banyak orang lagi. Kerjakanlah dengan segenap hati karena ada saatnya Kerajaan Allah akan hadir secara sempurna dan apa yang kita kerjakan menyenangkan Allah.
Refleksi Diri:
- Apa yang sudah Anda lakukan dalam mengembangkan Kerajaan Allah di dunia?
- Bagaimana cara Anda memperluas pengaruh Kerajaan Allah di lingkungan Anda berada?